ARTIKEL

17 October 2024       
Perlu kualitas tidur yang berkualitas bukan kuantitas

canva.com
Perlu kualitas tidur yang berkualitas bukan kuantitas

 

“Ciptakan ruang tenang untuk tidur yang berkualitas. Suasana yang nyaman membantu pikiran dan tubuhmu bersantai.”.

 

Hayo siapa nih disini yang hobby banget begadang??? 

 

Setiap manusia pasti memiliki kesibukan masing-masing yang bervariasi, terutama ketika sedang menjalani pekerjaan yang mengharuskan untuk begadang.

 

Ada juga yang memang terbiasa tidur di pagi hari, iyakan?? Jadi sebenarnya pembahasan kita kali ini terlihat sepele tapi sangat dibutuhkan oleh tubuh kita nih. Yu kita simak bersama, kenapa kualitas tidur ternyata sangat penting untuk tubuh kita.

 

kualitas tidur itu apasih?

 

Kualitas tidur merupakan penilaian tentang seberapa baik tidur yang kalian dapatkan, tidak hanya seputar jam tidur yang kalian habiskan, tetapi ada beberapa aspek lain, seperti :

 

1. Durasi Tidur : Berapa lama waktu yang kalian dapat setiap malam.

 

2. Kedalaman Tidur : Seberapa dalam tidur anda, seperti Rapid Eye Movement (REM) dan Non Rapid Eye Movement (Non-REM), ini termasuk fase tidur yang penting untuk pemulihan fisik dan mental.

 

3. Kepuasan Tidur : Seberapa baik kualitas bangun tidur kalian, contoh kalian memiliki kualitas tidur adalah ketika kalian bangun dari tidur anda merasa sangat segar dan berenergi.

 

4. Konsistensi : Hal ini seperti konsisten ada dalam tidur, seperti memiliki rutinitas tidur yang teratur, dimana kalian tidur dan juga bangun di waktu yang sama setiap harinya, hal ini juga ikut berkontribusi pada kualitas tidur kalian loh.

 

Jadi, kenapa si kualitas tidur itu sangat penting ?

 

Jawabannya adalah karena kualitas tidur sangat penting dan berpengaruh langsung pada kesehatan fisik dan mental kita. 

 

Beberapa alasan kualitas tidur sangat krusial :

 

1. Untuk Pemulihan Tubuh : Karena selama tidur, tubuh kita akan melakukan proses regenerasi sel, untuk memperbaiki jaringan dan memproduksi hormon penting. Selain itu dengan kita tidur akan membantu tubuh kita pulih dari rasa Lelah.

 

2. Fungsi Kognitif : Dengan tidur yang nyenyak akan membantu tubuh meningkatkan kemampuan berfikir, memiliki memori kuat dan memiliki konsentrasi yang baik. Karena jika kita kurang tidur dapat berpengaruh kepada fungsi otak dan mengurangi produktivitas.

 

3. Kesehatan Mental : Tidur yang baik juga berkontribusi pada keseimbangan emosi dan kesehatan mental kita loh. Ketika kurang tidur dan memiliki kualitas tidur yang buruk, akan meningkatkan risiko gangguan kecemasan dan depresi.

 

4. Sistem Imun : Tidur yang berkualitas akan membantu tubuh memperkuat sistem kekebalan tubuh, sehingga tubuh memiliki kemampuan untuk melawan penyakit.

 

5. Kesehatan Jantung : Karena dengan tidur yang berkualitas akan membantu tubuh untuk mengatur tekanan darah, sehingga dapat mengurangi risiko penyakit jantung.

 

6. Kesehatan Fisik : Tidur yang baik, sehat untuk tubuh selain dapat mengatur berat badan, dapat mengurangi risiko penyakit kronis seperti diabetes dan obesitas.


 

Hal yang membuat anda sulit memiliki kualitas tidur yang baik adalah :

 

Gangguan Tidur, seperti seberapa sering kalian terbangun di malam hari atau mengalami kesulitan untuk tidur kembali. 

Gangguan tidur bisa terjadi karena beberapa hal, umumnya yang biasa terjadi pada kita adalah, insomnia, anemia, sindrom gelisah.

 

Dengan demikian, fokus pada kualitas tidur sangat penting untuk menjaga kesehatan secara keseluruhan dan meningkatkan kualitas hidup.

 

Pasti kalian bertanya, “bagaimana sih agar bisa meningkatkan kualitas tidur yang baik?”. Jawabanya ada beberapa hal yang bisa kalian lakukan, seperti :

 

1. Menciptakan Rutinitas Tidur 

 

Membuat jadwal tidur dan bangun di jam yang sama setiap harinya, kalian bisa menggunakan Alarm untuk membantu mengingatkan kalian.

 

2. Menciptakan Lingkungan Tidur yang Nyaman 

 

Pastikan tempat tidur dan suasana kamar kalian dapat mendukung tidur yang nyenyak, dengan cara mengatur pencahayaan kamar dan suhu kamar yang sesuai dengan diri kalian.

 

3. Hindari Aktivitas bermain Gadget sebelum Tidur

 

Batasi menggunakan gadget minimal satu jam sebelum kalian tidur, untuk meminimalisir dan mengurangi paparan cahaya biru (blue light) dan radiasi radio frequency.

 

4. Relaksasi Sebelum Tidur 

 

Lakukan aktivitas yang membuat kalian tenang dan rilex sebelum tidur, kalian bisa mencoba melakukan meditasi untuk menenangkan tubuh dan juga pikiran kalian.

 

Dengan demikian, menjaga kualitas tidur sangat penting untuk kesehatan dan kesejahteraan secara keseluruhan.

 

Jadi, dengan menjaga kualitas tidur yang baik dan berkualitas. Sangat penting untuk kesehatan fisik , mental, dan emosional kalian ya.

 

Dengan kalian melakukan Tidur yang berkualitas, dapat  mendukung pemulihan tubuh, meningkatkan fungsi otak, dan menjaga keseimbangan hormonal.

 

Dengan menciptakan kebiasaan tidur yang baik, seperti rutinitas yang teratur, lingkungan yang nyaman, dan menghindari gangguan. 

 

Tidur yang cukup dan berkualitas adalah fondasi untuk kesehatan dan kesejahteraan yang optimal. Ketika kalian terkena gangguan hormonal karena kualitas tidur yang buruk, akan bahaya juga untuk sistem reproduksi kalian, jangan sampai berpengaruh ke siklus bulanan juga ya. Jika hal ini sampai terjadi, jangan lupa untuk mengkonsumsi QSC Female, yang akan membantu siklus bulanan kalian menjadi lancar, tanpa rasa sakit berlebih senhingga akan membuat kalian selalu goodmood dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Karena, kesehatan #MahkotaMuSangatBerarti.




 

 

Referensi 

https://www.alodokter.com/deep-sleep-fase-tidur-yang-baik-bagi-kesehatan-tubuh#:~:text=Deep%20Sleep%20dan%20Berbagai%20Fase%20Tidur&text=Deep%20sleep%20termasuk%20dalam%20fase,sampai%20seseorang%20terbangun%20dari%20tidur.

Walker, A. (2017). *Why We Sleep: Unlocking the Power of Sleep and Dreams*. Scribner.  

Hirshkowitz, M., Whiton, K., Albert, S. M., et al. (2015). "National Sleep Foundation’s sleep time duration recommendations: methodology and results summary." *Sleep Health*, 1(1), 40-43.  

Walker, M. P., & Stickgold, R. (2006). "Sleep, Memory, and Plasticity." *Annual Review of Psychology*, 57(1), 139-166.  

Centers for Disease Control and Prevention (CDC). (2020). "Sleep and Sleep Disorders."  

Taheri, S., et al. (2004). "Short sleep duration is associated with reduced leptin, elevated ghrelin, and increased body mass index." *PLoS Medicine*, 1(3), e62.  

   

 


dilihat : 71x

Kembali